Masalah
kesehatan adalah hak setiap orang dan merupakan aset yang amat penting bagi
masa depan bangsa secara umum. Masyarakat yang produktif adalah masyarakat yang sehat
fisik dan mentalnya. Salah satu cara untuk mengukur status kesehatan masyarakat
adalah mencermati banyaknya masyarakat yang terserang penyakit. Laporan warga
menunjukkan adanya gejala masyarakat yang terserang penyakit relatif tinggi,
yang antara lain disebabkan oleh infeksi pernapasan akut bagian atas, malaria,
penyakit sistem otot dan jaringan pengikat. Data tersebut menunjukkan bahwa
gangguan kesehatan yang sering dialami penduduk adalah penyakit yang bersifat
cukup berat dan berdurasi lama bagi kesembuhannya, yang diantaranya disebabkan
perubahan cuaca serta kondisi lingkungan yang kurang sehat. Ini
tentu mengurangi daya produktifitas masyarakat
Desa Jambesari secara umum.
Sedangkan data orang cacat
mental dan fisik juga cukup lumayan tinggi jumlahnya. Tercatat penderita bibir
sumbing, tuna wicara, tuna rungu, tuna netra, dan lumpuh tercatat keseluruhan
ada 61 orang. Data ini menunjukkan masih rendahnya kualitas hidup sehat di Desa
Jambesari.
Hal yang perlu juga
dipaparkan di sini adalah terkait keikutsertaan masyarakat dalam KB. Terkait
hal ini peserta KB aktif tahun 2009 di Desa Jambesari berjumlah lumayan banyak
yaitu 987 orang. Sedangkan jumlah bayi
yang diimunisasikan dengan Polio dan DPT-1 berjumlah 106 bayi. Tingkat
partisipasi demikian ini relatif tinggi walaupun masih bisa dimaksimalkan
mengingat cukup tersedianya fasilitas kesehatan berupa sebuah Puskesmas, dan
Polindes di Desa Jambesari. Ketersediaan fasilitas kesehatan yang relatif belum
lengkap ini tidak berdampak pada
kualitas kelahiran bagi bayi lahir. Dari 106 kasus bayi lahir pada tahun 2009,
tidak ada bayi yang tidak tertolong.
Hal yang perlu juga dipaparkan
di sini adalah kualitas balita. Dalam hal ini, dari jumlah 452 balita di tahun 2009,
masih terdapat 2 balita bergizi buruk. Hal inilah kiranya yang perlu
ditingkatkan perhatiannya agar kualitas balita Desa Jambesari ke depan lebih
baik.
Posting Komentar